Pada pelaksanaan Apel Bulanan Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir, Pj. Bupati Ogan Komering Ilir Ir. Asmar Wijaya, M.Si, memberikan apresiasi piagam penghargaan kepada sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten OKI yang berkinerja baik pada tahun 2024 lalu, salah satunya adalah Dinas Perhubungan Kabupaten Ogan Komering Ilir yang telah berkinerja baik dalam Pelayanan Transportasi dan Lalu Lintas di Kabupaten Ogan Komering Ilir sehingga berhasil mendapatkan Penghargaan Piala Wahana Tata Nugraha Tahun 2024 dari Presiden Republik Indonesia melalui Kementerian Perhubungan Republik Indonesia.